Home KWI RD. Antonius Banu Kurnianto: Dari Direktur KARINA KAS menjadi Direktur Eksekutif KARINA...

RD. Antonius Banu Kurnianto: Dari Direktur KARINA KAS menjadi Direktur Eksekutif KARINA KWI

3156
(Y. Indra/Dokpen KWI)

JAKARTA, dokpenkwi.orgHanya selang sepuluh hari sejak pergeseran tugas dari RD. Siprianus Hormat kepada penggantinya RD. Joseph Kristanto Suratman (15/7), kembali acara serah terima tugas digelar di Aula KWI, lantai IV. Secara resmi, pada hari ini, Jumat (25/7/2017) tampuk pimpinan Direktur KARINA KWI diserahterimakan dari RP. Adrianus Suyadi SJ kepada penerusnya RD Antonius Banu Kurnianto. Dihadiri oleh Badan Pembina, Badan Pengawas, Badan Pengurus, Presidium KWI, beserta para mitra kerja KARINA KWI, acara dilangsungkan secara sederhana dengan disaksikan pula oleh para sekretaris Komisi, Lembaga, Sekretariat dan Departemen di KWI.

Sebelum acara serah terima dimulai, Mgr. Aloysius Sudarso SCJ sebagai Ketua Badan Pengurus KARINA KWI, mengapresiasi kerja Romo Suyadi selama 5 tahun sejak Juni 2012 hingga 25 Agustus 2017. Menurutnya, Romo Yadi, panggilan akrabnya, sudah bekerja dengan sangat baik selama  lima tahun ini, baik dalam hal pengelolaan kelembagaan, pelayanan masyarakat rentan maupun dalam beberapa hal lain dengan dengan mengacu pada spirit KARINA.

Uskup Agung Palembang ini juga menyampaikan terima kasih kepada Romo Yadi yang sudah menjalankan perutusan tugas dengan begitu baik sehingga KARINA KWI bisa mencapai tahap seperti sekarang ini serta membangun jejaring dengan para mitra yang juga memiliki keprihatinan yang sama dalam pelayanan kemanusiaan. Terima kasih juga disampaikan kepada para mitra untuk ikut serta dalam pelayanan kemanusiaan di tanah air bersama KARINA KWI, kepada Serikat Jesus yang sudah mengutus Rm. Yadi dalam pelayanan di KARINA,  kepada Romo Banu -panggilan akrabnya- yang bersedia menerima tugas perutusan baru, serta kepada Uskup Agung Semarang yang merelakan Romo Banu untuk melanjutkan pelayanan Romo Yadi yang sudah dilaksanakannya dengan baik. Diharapkan di tangan Direktur Eksekutif yang baru KARINA KWI akan semakin berkembang dan lebih baik lagi

RP. Adrianus Suyadi SJ mengemban tugas baru di Yayasan BudiKanisius

Sebelum mengemban tugas sebagai Direktur KARINA KWI sejak pertengahan 2012 lalu, Romo Adrianus Suyadi SJ – akrab dipanggil Romo Yadi – mengemban tugas sebagai Direktur JRS Indonesia sejak akhir Mei 2006 – Desember 2011. Sebelumnya ia juga sudah malang melintang di JRS sejak kerusuhan Ambon hingga gempa Aceh.

Dalam sambutannya, mantan Pastor Paroki Isidorus Sukorejo (2001 – 2003) ini menyampaikan terima kasih atas kesempatan berkarya di Karina yang tidak pernah dibayangkan sebelumnya.

“Saya merasa tersesat di jalan yang benar karena banyak pengalaman yang saya peroleh di KARINA. Selama 5 tahun saya ibarat menjadi tukang sapu yang mengikat lidi-lidi yang berserakan. Sekarang sapu itu sudah jadi walaupun masih perlu diikat lebih kuat dan diberi hal-hal lain yang perlu untuk memperkuatnya sehingga bisa dipakai untuk menyapu dan membersihkan hal-hal  yang berkaitan dengan  kemanusiaan dan keadilan. Dengan demikian, KARINA bisa menghadirkan Gereja Katolik dalam wajah sosial kemanusiaan,” demikian lanjutnya.

Selanjutnya, Romo Yadi juga berpesan bahwa potensi karena sebagai lembaga publik dan sebagai lembaga internal KWI bisa lebih dioptimalkan lebih lanjut sehingga pelayanan di bidang kemanusiaan semakin dapat diperluas. Selain itu, jejaring dengan Humanitarian Forum Indonesia, Komunitas Caritas Internasional, Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB), serta lembaga-lembaga kemanusiaan lainnya semakin dipererat.

“Direktur Eksekutif KARINA bisa berganti-ganti, tetapi komitmen untuk bekeja sama dalam pelayanan kemanusiaan harus terus dipertahankan,” tandasnya di akhir sambutannya.

(Matius Bramantyo/ Dokpen KWI)

RD. Antonius Banu Kurnianto: Dari Direktur Karina Kas Menjadi Direktur Karina KWI

Sementara itu, RD. Antonius Banu Kurnianto yang akrab dipanggil Romo Banu, mengatakan bahwa Romo Yadi bukan sosok baru baginya, melainkan sudah lama dikenalnya sejak ia masih menjadi sub pamong di Seminari Menengah St. Petrus Canisius Mertoyudan pada tahun 1994. Rm. Banu sendiri juga pernah menjadi pamong Medan Pratama di tempat yang sama pada tahun 2009 – 2012 sebelum menjabat sebagai Direktur KARINA KAS.

Sebagai penerus untuk mengemban tugas di KARINA KWI, ia juga mengucapkan terima kasih kepada Romo Suyadi SJ karena telah menjadi “tukang sapu pengikat lidi menjadi sapu yang kuat untuk mengikat kesatuan.”

“Ini adalah sumbangan  yang besar karena KARINA KWI adalah lembaga Gereja yang belum lama lahir dan masih harus tumbuh dan belajar. Saya memahami perjuangan dan pergulatan yang dilakukan untuk turut menghadirkan wajah sosial Gereja,” ungkapnya.

Imam diosesan KAS yang baru saja merayakan 10 tahun imamatnya ini juga meminta kerja sama dari para mitra KARINA KWI yang sudah terjalin baik di bawah kepemimpinan Romo Suyadi masih tetap dilanjutkan dengan baik bersamanya. Selain itu, ia juga memohon bimbingan dari para Uskup yang menjadi Badan Pembina, Pengawas, maupun Pengurus agar bisa melaksanakan mandat yang diberikan dengan baik.

Mgr. Petrus Turang, Ketua Badan Pengurus, Berpesan untuk Tunjukkan Integritas dan Kejujuran

Selain menyampaikan penghargaaan dan terima kasih kepada Rm. Yadi karena sudah membuat tata kelola yang baik sesuai AD/ART dan memberikan posisi yang makin jelas bagi KARINA KWI dalam kerja sama internal gerejani dan dengan umat beragama lain, terutama pemerintah, Mgr. Turang juga berterima kasih karena Rm. Yadi sudah menempatkan KARINA KWI untuk bisa berbicara baik di level nasional, regional, maupun universal.

Selanjutnya kepada Direktur Eksekutif KARINA yang baru, RD. Antonius Banu Kurnianto, ia menyampaikan selamat datang dan menasihatkan agar Rm. Banu tetap berada pada koridor AD/ART yang telah ditentukan yakni untuk membantu mereka yang berkekurangan, terutama yang diakibatkan oleh bencana agar mereka tidak terasing dan tercecer dan dari dunia.

Uskup Agung Kupang ini juga menyampaikan agar kehadiran Rm. Banu sebagai Direktur Eksekutif  KARINA KWI harus membawa pengorbanan.

“Pengorbanan paling utama adalah bahwa KARINA bukan milik Anda. Anda mengelola milik masyarakat. Di situ Anda harus menunjukkan integritas dan kejujuran agar bisa menjadi berkat bagi banyak orang,” demikian tandasnya.

Bagi mantan Ketua Komisi PSE KWI ini yang terpenting adalah transparansi dalam melaksanakan AD/ART dan menerjemahkannya dalam kerja sama yang terbuka dengan Badan Pengurus. Selanjutnya, juga diharapkan Romo Banu bisa menyalakan dan mengobarkan kebaikan untuk membantu mereka yang membutuhkan dan melanjutkan apa yang sudah diakhiri dengan amat baik oleh pendahulunya.

Acara serah terima Direktur Eksekutif KARINA KWI diakhiri dengan pemberian kenang-kenangan dari para karyawan kepada Romo Suyadi, foto bersama dan makan siang bersama.

Selamat mengemban perutusan baru di KARINA KWI kepada Rm. Banu. Semoga di bawah kepemimpinan Romo Banu KARINA KWI semakin mampu menampilkan wajah Gereja Katolik yang murah hati dan berbelas kasih.