Home KWI ARTIKEL Paus Fransiskus: Natal adalah Kejutan yang Disukai Allah

Paus Fransiskus: Natal adalah Kejutan yang Disukai Allah

1802
Paus Fransiskus mencium patung bayi Yesus, dalam Perayaan Misa Malam Natal di Basilika Santo Petrus, Vatikan, 24 Desember 2014. (Gregorio Borgia/The Indian Express)

dokpenkwi.org – Dalam audiensi umum pada Rabu (19/12/2018) di Vatikan, seminggu menjelang Natal, Paus Fransiskus menyampaikan refleksinya tentang makna Natal yang sesungguhnya, yang dipenuhi dengan “kejutan-kejutan Yesus.”

Katekese Paus Fransiskus tentang Natal difokuskan pada gagasan tentang “kejutan.” Ketika dunia bersikukuh untuk bertukar hadiah, Bapa Suci bertanya, “Hadiah dan kejutan apa yang diinginkan Tuhan?”

Dengan menengok kembali pada Natal pertama, Paus mengatakan bahwa Natal tersebut “penuh kejutan”, bagi Maria, bagi Yusuf. Dari pemberitahuan malaikat Gabriel tentang kehamilan Maria, sampai pengungsian ke Mesir, Natal pertama tersebut “membawa perubahan yang tak terduga” ke dalam kehidupan mereka.

“Tetapi di tengah malam Natal,” kata Paus Fransiskus, “kejutan terbesar dari semuanya tiba: Yang Mahatinggi menjadi seorang bayi mungil.”

Lanjutnya, Natal berarti merayakan “hal-hal yang belum pernah terjadi sebelumnya dari Allah,” atau lebih tepatnya, “Allah yang belum pernah terjadi sebelumnya.”

Paus mengatakan bahwa “merayakan Natal” berarti “menyambut kejutan-kejutan surga di bumi.” Hal itu berarti membantu orang yang membutuhkan, seperti ketika Yesus datang membantu kita dalam segala kesukaran kita; dengan percaya pada Allah, seperti yang dilakukan Maria, bahkan meskipun kita tidak memahami rencana-rencana-Nya; dengan bangkit, seperti yang dilakukan Yosef, untuk memenuhi kehendak Tuhan, bahkan meskipun itu berarti mengubah rencana kita sendiri.

“Singkatnya, Natal membawa perubahan kehidupan yang tak terduga. Dan jika kita ingin menghayati Natal, kita harus membuka hati kita dan siap untuk berubah,” demikian tandas Paus.

Jika, di sisi lain, kita lebih menyukai perayaan biasa dan duniawi, kita berisiko merayakan Natal dengan keliru.

“Jika Natal tetap [hanya] merupakan pesta tradisional yang indah, di mana fokusnya adalah diri kita sendiri dan bukannya Yesus, itu akan menjadi kesempatan yang hilang,” kata Paus.

“Tolong, jangan membuat Natal menjadi duniawi! Jangan tinggalkan Yesus!”, pinta Bapa Suci karena orang tidak dapat hidup dengan ‘jalan duniawi’ ketika surga telah membawa kebaruannya ke dunia. Maka, menghayati Natal berarti harus berani diguncang oleh kebaruannya yang mengejutkan.

Oleh karenanya, itu benar-benar akan menjadi Natal “Jika, seperti Yusuf, kita memberi ruang untuk keheningan; jika, seperti Maria, kita mengatakan ‘Inilah Aku’ kepada Allah; jika, seperti Yesus, kita dekat dengan mereka yang sendirian; jika, seperti para gembala, kita meninggalkan kandang domba kita untuk berada bersama Yesus. Ini akan menjadi Natal, jika kita menemukan cahaya di gua miskin Betlehem. Ini tidak akan menjadi Natal jika kita mencari kilau dunia,” demikian jelas Paus.

Akhirnya, pada akhir refleksinya, Paus Fransiskus menyampaikan: “Kelahiran Tuhan Yesus sudah dekat. Semoga pesta yang kita rayakan tahun ini, pada Malam Kudus Natal, membangkitkan dalam diri kita kelemahlembutan Allah bagi seluruh umat manusia, ketika, dalam Yesus, Dia tidak meremehkan dengan menganggap rendah kodrat manusiawi kita. Marilah kita mempercayakan diri kita kepada Maria dan Yusuf, sehingga mereka dapat mengajari kita untuk menyambut anugerah agung itu: Emmanuel, Tuhan bersama kita.”

“Selamat Natal, yang kaya akan kejutan-kejutan dari Yesus,” pungkasnya.

Sumber: vaticannews.va