Lebaran merupakan momen yang paling ditunggu oleh umat Islam di seluruh dunia, tak terkecuali di Indonesia. Sebelum merayakan Lebaran, ragam kegiatan digelar oleh umat Islam untuk mengisi bulan suci Ramadhan, di antaranya shalat tarawih, membaca Alquran dan bersedekah. Ketika Lebaran tiba, salah satu tradisi khas Indonesia yang dilakukan untuk merayakan Lebaran adalah halal bi halal.
Halal bi halal merupakan sebuah tradisi yang sejak lama dihidupi oleh masyarakat Indonesia, di mana orang saling mengunjungi dan merayakan Lebaran bersama keluarga besar, teman-teman, kerabat, tetangga, atau bahkan mereka yang berbeda keyakinan. Halal bi halal ini biasanya juga menjadi kesempatan untuk saling bermaafan.
Tak dapat dipungkiri bahwa dewasa ini gadget atau smartphone bisa menjadi salah satu sarana yang bisa digunakan untuk mengucapkan selamat Lebaran. Namun sebagian besar orang tetap menganggap halal bi halal sebagai kesempatan untuk membangun persaudaraan, mempererat persatuan dan kekeluargaan.
Kesadaran akan pentingnya halal bi halal dalam bentuk perjumpaan langsung atau silaturahmi inilah yang mendorong sejumlah Uskup di Indonesia, para pastor paroki maupun umat Katolik merayakan Lebaran dan bersilaturahmi bersama umat maupun tokoh agama Islam di wilayah mereka masing-masing. Momen Lebaran yang dirayakan bersama ini, memperlihatkan kerukunan hidup dan persaudaraan akrab yang memang sangat dibutuhkan di Indonesia yang beragam suku, ras, agama dan golongan. Kebersamaan dalam halal bi halal ini sekaligus juga sebagai ajang untuk merajut persaudaraan, mempererat persatuan demi mewujudkan peradaban kasih di tengah dunia.
Berikut serba-serbi silaturahmi beberapa Uskup, pastor paroki maupun umat Katolik di sejumlah daerah di Indonesia bersama tokoh maupun umat Islam yang disajikan dalam gambar.